Ketua DPRD Buol Hadiri Kunjungan Kerja Kapolda Sulteng di Buol

    Ketua DPRD Buol Hadiri Kunjungan Kerja Kapolda Sulteng di Buol

    BUOL-Ketua DPRD Buol Srikandi Batalipu S.sos.MAP Hadiri Kunjungan Kerja kerja Kapolda Sulteng Irjen.Pol.Dr.Agus Nugroho.SIK.S.H M.H Bersama Ketua Bhayangkari Sulteng Ny Feri Nugroho dalam rangka Kunjungan kerja melakukan pengecekan kesiapan pengamanan pemilu 2024 minggu(12/02)

    Kedatangan Kapolda Sulteng beserta rombongan, di mako Polres Buold isambut dengan tari-tarian adat Buol dan pengalungan bunga, serta penobatan Kapolda Sulteng oleh Raja Buol Sapri Totungku sebagai tau Doka sekaligus penyerahan bantuan sosial kepada masyarakat Buol dan salah seorang penyandang disabilitas.

    Hadir dalam kegiatan tersebut Asisten III Administrasi Umum Pemkab Buol Lani Irawati SE, Letkol Inf Dedi Akhiruddin MAP. Wakil Ketua Pengadilan Negeri Buol Arief Winarso SH. Ka Lapas Kelas III Leok Edi Yulianto SH.serta para pemangku adat Buol dan masyarakat. 

    Kehadiran Ketua DPRD Buol bersama Pemerintah Daerah(Pemkab)Buol sekaligus melakukan peninjauan langsung Gedung Serbaguna Satya Haprabu dan Gedung Satreskrim Polres Buol yang Baru bersama Kapolda Sulteng.

    Pembangunan dua Unit Gedung tersebut Kapolda Sulteng menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang terlibat dalam pembangunan gedung-gedung tersebut. Ny. Feri Agus Nugroho, selaku Ketua Bayangkari Sulteng, juga turut merayakan momen peresmian ini dengan memberikan dukungan dan semangat kepada anggota kepolisian serta keluarga.

    Sebagai bentuk komitmen Polda Sulteng dalam memperkuat infrastruktur Kepolisian di Wilayah hukum Polres Buol kedua gedung baru diresmikan langsung oleh Kapolda Sulteng didampingi oleh Ketua Bhayangkari Sulteng yang ditandai dengan pengguntingan pita

    Sementara itu terkait pengamanan Pemilu 2024 di sampaikan Kapolda Sulteng melalui Kabid Humas Kombes Pol Djoko Wienarto, S.I.K, S.H, M.H. kepada sejumlah awak media kunjungan kerja Kapolda Ke Buol dalam rangka Pengecekan kesiapan Pengamanan Pemilu 202

    " Iya selain meresmikan dua unit gedung baru juga merupakan rangkaian kunjungan kerja dari sejumlah daerah lain dalam rangka pengecekan kesiapan pengamanan Pemilu 2024 dan sekaligus bertatap muka." Kata Kabid Humas Polda

    Lebih Lanjut Kabid Humas juga menjelaskan terkait pengecekan tersebut untuk mengetahui sejauh mana tata cara pengaman pemilu yang akan dilaksanakan pada pemungutan suara tanggal 14 Februari nanti

    " Ini juga dilakukan karena ingin dekat dengan anggota untuk memberikan arahan sekaligus bertatap muka secara langsung " Kata Kabid Humas Polda

    Selain berdialog dengan anggota kepolisian setempat untuk meningkatkan sinergi, Kapolda juga menjelaskan " Peresmian Dua Unit Gedung tersebut juga menjadi momentum bersejarah dalam pengembangan kepolisian di Kabupaten Buol." terngnya.

    Kunjungan kerja Kapolda Sulteng ini diharapkan dapat memberikan dampak positif dalam peningkatan kualitas pelayanan kepolisian di wilayah Buol. Polda Sulteng terus berkomitmen untuk mendukung pembangunan dan peningkatan kapasitas Polres Buol guna memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat.***

    buol
    Rahmat Salakea

    Rahmat Salakea

    Artikel Sebelumnya

    Cek Kesiapan Pengamanan Pemilu 2024 Kapolda...

    Artikel Berikutnya

    Selamat Hari Pers Nasional Ke 78, Ini Penyampaian...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Mabes TNI Gelar Upacara Peringatan Hari Bela Negara Ke-76 Tahun 2024
    Polri Siapkan Ambulans Udara Selama Operasi Lilin 2024 untuk Dukung Libur Nataru Aman
    Panglima TNI: Setiap Tindakan Yang Kalian Lakukan Jadi Cerminan Wajah TNI dan Negara Indonesia Di Mata Dunia
    Kodim 1710/Mimika Gelar Upacara Peringatan Hari Bela Negara Ke-76 Tahun 2024

    Ikuti Kami